Demi Meningkatkan Akses Masyarakat ke Layanan Kesehatan, Pemda Manggarai Jalin Kerja Sama Dengan BPJS

Sementara itu Bupati Manggarai Hery Nabit mengucapakan terima kasih kepada pihak BPJS dan seluruh pihak yang sudah ikut berperan dalam memberikan layanan kesehatan bagi masyarakat Manggarai.

Lebih lanjut Bupati Hery mengatakan dengan penandatanganan perjanjian kerja sama ini terkait kepesertaan program Kesehatan Nasional, bagi masyarakat Manggarai, maka Pemda dan BPJS Kesehatan semakin mempekuat komitmennya untuk memberikan pelayanan terbaiknnya kepada masyarakat.

“penjaminan kesehatan untuk masyarakat di Kabupaten Manggarai bisa berjalan dengan lancar tentu selalu ada masalah – masalah, tentu selalu ada kekurangan – kekurangan, tetapi setidaknya untuk setiap masyarakat yang membutuhkan, sejauh yang kita lihat selama ini bisa ditangani dengan baik, dan yang terpenting juga adalah dokumen – dokumen administrasi yang disiapkan oleh masyarakat, dan saya lihat juga pelayanan sudah cukup baik, karena responnya cepat “, ungkap Bupati Hery.

Dari segi pelayanan kesehatan di Kabupaten Manggarai kata Bupati Hery sangatlah maksimal. Ini lanjut Dia berkat kerja kolaborasi antar instansi terkait yang dibangun selama ini. Mulai dari Capil, Dinkes, RSUD, Dinsos serta OPD yang lain yang juga ikut berperan dalam memberikan layanan kesehatan kepada masyarakat Manggarai.