“Ya biasanya kalau ada orang yang tanya terkait rokok ilegal baru kita ambilkan produknya,” ujar Tono kepada Swara Net, Sabtu (01/02/2025).
Tono menilai, harga yang ramah di kantong membuat masyarakat banyak beralih ke rokok ilegal. Dengan adanya pasar itu, membuat produsen rokok ilegal semakin berani.
“Harganya memang terjangkau banget, jika dibanding sama harga rokok legal ya jauh sekali harganya,” kata Tono.
Para pedagang pun tidak mengetahui secara pasti dari mana sumber rokok-rokok ilegal tersebut. Dia hanya mengetahui sebagian rokok ilegal yang dibeli berasal dari luar daerah.
Ia juga menyampaikan, salah satu yang membuat rokok ilegal semakin marak beredar karena permintaan di pasar tinggi. Mengingat, harga rokok ilegal lebih murah dibanding rokok legal.
Laporan: Gregorius Setiawan