ASN di Manggarai Antusias Ikuti Skrining Kesehatan

Di sela-sela kegiatan Skrining, Kepala Dinas Kesehatan kabupaten Manggarai drg.Bartolomeus Hermopan menjelaskan, kegiatan yang dilaksanakan merupakan Skrining untuk penyakit menular dan  penyakit tidak menular ‘’Contoh penyakit menular seperti hepatitis,TBC. sementara penyakit  tidak menular kolesterol, hipertensi dan diabetes. Skrining ini juga untuk mengetahaui kondisi fisik kita masing-masing,’’jelasnya.

Kadis Bartolomeus Hermopan mengatakan Skrining ini sangat penting bagi ASN maupun Non-ASN, selain untuk mengetahui apakah seseorang memiliki resiko penyakit juga karena ASN banyak yang usia produktif  ‘’Hari ini kepada Aparatur Sipil Negara maupun Non -Aparatur Sipil Negara, kita laksanakan Skrining untuk melihat atau mendeteksi lebih jauh ada tidaknya penyakit tertentu. Dengan kita mendeteksi lebih dini, kita akan mencari pengobatan yang lebih cepat sehingga kita dapat membantu diri kita dan orang lain guna meningkatkan derajat kesehatan’’ujarnya.

Kadis Bartolomeus mengatakan, apabila selama skrining dilaksanakan, ditemukan kondisi yang membutuhkan perawatan maka akan dikonsultasikan dengan dokter untuk dilakukan perawatan lanjutan ‘’Apabila ditemukan gangguan atau peningkatan kolesterol, gula darah atau hipertensi tentu disarankan agar segera melakukan perawatan lanjutan,’’terangnya.