Manggarai, SwaraNTT.Net – Camat Langke Rembong, Emiliano Ndahur, membuka kegiatan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional, (O2SN), untuk 21 sekolah dasar (SD) di tingkat wilayah Kecamatan Langke Rembong, yang berlangsung di halaman Gor dinas Pendidikan Kabupaten Manggarai, pada Jumat (6/5/2022).
Camat Emiliano, dalam sambutannya menjelaskan kegiatan O2SN merupakan salah satu media yang strategis dalam desain pembangunan dan pembentukan karakter anak bangsa.
Karena itu, lanjut dia, kegiatan O2SN memiliki nilai penting dalam menjadikan anak-anak bangsa khususnya siswa-siswi SD, sebagai anak yang berkarakter orang Indonesia sejati, orang Manggarai sejati yang berkualitas unggul dan bermartabat mulia.
Selain itu menurut dia, penyelenggaraan O2SN merupakan wahana bagi siswa untuk mengimplementasikan hasil kegiatan pembelajaran dalam rangka meningkatkan kesehatan jasmani dan daya kreativitas.
Ia juga, mengatakan lewat kegiatan seperti ini, akan lebih memperkokoh serta menjalin rasa kebersamaan diantara siswa yang ikut dalam kegiatan lomba tersebut.
![]()
![]()
![]()
