Direktur PDAM Wae Mbeliling Turun Langsung Tangani Kemacetan Air

Manggarai Barat, SwaraNTT.Net – Direktur PDAM Wae Mbeliling Manggarai Barat, turun langsung ke lokasi untuk memantau perbaikan jaringan pipa air di Lancang, gang liberty, kelurahan wae kelambu, kecamatan komodo, kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur.

Pantauan media ini, Jumat (06/11/2020) direktur PDAM Aurelius Hubertus Endo, sedang mengawasi petugas lapangan yang sementara memperbaiki jaringan pipa air yang di keluhkan pelanggan PDAM.

Dalam pemberitaan sebelumnya, beberapa pelanggan di daerah Lancang mengeluhkan air PDAM Wae Mbeliling yang tidak pernah mengalir, sehingga mendapakan tanggapan dari Wakil ketua DPR Mabar, Marselinus Jeramun.

Menanggapi hal itu Direktur PDAM, mengatakan, kritikan DPR itu hal yang wajar, namun atas keluhan yang telah diadukan dirinya akan segera turun bersama petugas-petugas tekhnis untuk mengecek langsung ke lokasi.

Baca Juga: Wakil Ketua DPRD Mabar Beri Rapor Merah Terhadap Kinerja PDAM

Di lokasi, Petugas lapangan PDAM itu, terlihat melakukan penggalian pada titik persambungan dari pipa induk menuju ke beberapa rumah pelanggan.

Dari pengecekan itu, petugas PDAM akhirnya  berhasil membuat aliran air ke jaringan pipa pelanggan menjadi normal.

Namun kata Aurel, dirinya akan melakukan pengecekan kembali pada pekan depan, dan akan segera mengganti pipa yang baru,sehingga menjadi lebih baik.

News Feed