Gerakan Aksi Massa #BaliTidakDiam# Kembali Demo

BALI, SwaraNTT.Net Massa Yang menamakan diri #BaliTidakDiam#kembali menggelar aksi di Lapangan Renon, Denpasar, Bali.

Pantauan dari media ini di parkir timur Lapangan Renon, Denpasar, Bali, Senin (30/9/2019), para pendemo berdatangan sejak pukul 13.00 Wita

Sekitar pukul 14.00 Wita masa aksi mulai membentangkan spanduk panjang bertulisan “Reformasi Dikorupsi”. Setelah merapatkan barisan, massa mulai bergerak menuju kantor DPRD Bali.

Selama aksi, masa aksi menyuarakan tuntutan mereka. Mereka menuntut RUU Penghapusan Kekerasan Seksual (PKS) segera disahkan hingga menghentikan kriminalisasi jurnalis.

Komentar

News Feed