Kelompok Peternak Sapi Di Kabupaten Sabu Raijua Terima Bantuan 20 Ekor Sapi

Ansy Lema menjelaskan, Provinsi NTT sendiri pernah terkenal sebagai gudang ternak sapi nasional. Bahkan, ternak sapi NTT pernah diekspor ke luar negeri. Karena itu, sejak berada di Komisi IV DPR RI yang juga membidangi peternakan, Ansy sudah mendorong Kementerian Pertanian untuk mengembalikan NTT sebagai gudang ternak sapi nasional sedari awal.

Menurut Ansy, bantuan bibit Sapi perlu diberikan untuk memajukan peternakan rakyat, memacu populasi ternak yang berujung peningkatan produksi ternak masyarakat, serta meningkatkan skala usaha rumah tangga peternakan di Sabu Raijua.

Ia berharap, para penerima bantuan rajin merawat dan secara berkala melakukan pengawasan kesehatan, serta memberikan pakan yang cukup agar ternak sapi tumbuh kuat dan sehat.

Laporan: Sisca