KPU Manggarai Gelar Deklarasi Pilkada Damai, Rikar Pentor: Mohon Tetap Kritik

Rikar melanjutkan, mulai tanggal 25 September 2024 sampai dengan tanggal 23 November semua paslon sama-sama akan melaksanakan tahapan kampanye.

Karena itu ia berharap semua pihak percaya bahwa paslon yang sudah ditetapkan oleh KPU adalah putra-putra terbaik Manggarai yang tentunya telah Direstui oleh Tuhan yang maha kuasa dan diri sendiri juga oleh leluhur.

“Sekali lagi saya minta kita tepuk tangan yang meriah untuk ketiga paslon yang sudah ditetapkan dalam seluruh rangkaian proses tahapan pilkada yang dilaksanakan oleh KPU” ujar Rikar diikuti tepuk tangan meriah.

“Terima kasih juga untuk partai politik pengusung dan tim kampanye yang telah bekerja bersama-sama, berkoordinasi, berkolaborasi dengan kami di penyelenggara” tambah Rikar.

Di akhir Rikar meminta semua pihak mohon tetap kritik agar pihaknya dapat melaksanakan seluruh tahapan penyelenggaraan secara berintegritas profesional dan bermartabat untuk kemajuan Manggarai yang lebih baik.