KALBAR, SwaraNTT.Net – Satgas Pamtas Yonif 407/ PK menemukan tumpukan kayu olahan berbagai ukuran yang diduga hasil pembalakan liar, saat melaksanakan patroli patok perbatasan di kawasan hutan Kapuas Hulu, Rabu (27/01/2021).
Hal tersebut disampaikan oleh Dansatgas Pamtas RI-Malaysia Yonif 407/PK, Letkol Inf Catur Irawan, dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Kapuas Hulu, Kalbar, Kamis (28/01/2021).
Disampaikannya, kayu olahan yang ditemukan itu sebanyak 16 batang dengan berbagai ukuran, yaitu 3 batang ukuran 9x9x420 cm, 5 batang ukuran 9x9x300 cm, 8 batang ukuran 9x9x200 cm. Selain itu juga ditemukan 3 jerigen ukuran 5 liter, oli, peralatan masak, pakaian, serta alat pikul di sekitar tumpukan kayu tersebut.
“Kayu dan barang-barang ini ditemukan saat personel Pos Keladan menggelar operasi rutin patok perbatasan di kawasan hutan Kapuas Hulu, dan diduga merupakan hasil aktivitas pembalakan liar,” katanya.
![]()
![]()
![]()