Ia juga menyebutkan, roda ekonomi juga berputar dengan makin lancar. Meski tidak setinggi pertumbuhan Provinsi NTT dan nasional, namun ekonomi yang mulai bergerak kembali dikonfirmasi oleh tingkat pertumbuhan ekonomi sebesar 2,2% pada Tahun 2022 setelah bertumbuh 0,89% di Tahun 2020.
“Di berbagai sudut, kita menyaksikan berbagai pembangunan sarana-sarana usaha oleh para pengusaha kecil dan menengah. Kita sedang menyaksikan optimisme dari seluruh masyarakat Manggarai. Kita optimis bahwa situasi akan kembali normal dan daya beli akan kembali bangkit,” sebutnya.
Situasi perekonomian akan kembali bangkit dengan cepat, kata Bupati Hery Nabit, sangat tergantung juga pada kesiapan infrastruktur dasar.
“Salah satu infrastruktur dasar penting yang menjadi penghalang masuknya investasi di daerah kita ketersediaan listrik yang terbatas,” terangnya.
Ia meyakini, bahwa saat ini pihaknya membangun Manggarai berada di jalur yang benar, “Kita berada di jalur yang akan membawa kesuksesan, tetapi tetap dengan kesadaran bahwa kegagalan mungkin akan menghampiri kalau hari ini kita tidak bekerja sepenuh hati”.