Sementara Hendrikus Sopan, Kaur Pemerintah desa Lungar, menjelaskan bantuan ternak dari pihak PLN merupakan bentuk perhatian pemerintah melalui PLN akan kondisi ekonomi warga di desa Lungar, khususnya warga gendang Mesir.
PT. PLN, Serahkan Bantuan Pipa Air
Untuk membantu masyarakat Cako desa Lungar, PT. PLN (Persero) telah membangun jaringan pipa air bersih sepanjang 350 meter, yang bersumber dari mata air ‘Wae Wase Lingko Lelak’.
Lea Samasing, warga gendnag Cako, mengaku bangga atas respon baik pihak PLN, dalam membantu masyarakat untuk mendapatkan akses air minum bersih.
Sejumlah warga lainnya, mengapresiasi niat baik PT. PLN, karena memiliki komitmen besar serta selalu berpartisipasi bersama masyarakat Poco Leok.
“Kami sangat terbantu niat baik PT. PLN, sebelumnya kami susah mendapatkan air bersih, sekarang kami tidak susah lagi untuk mendapatkan air bersih karena air sudah sampai di rumah kami” ungkap warga lainnya.
Sementara GM PT. PLN UIP Nusra, Abdul Nahwan, mengatakan bantuan ini merupakan salah satu wujud partisipasi aktif PLN untuk menjawab aspirasi yang disampaikan masyarakat terkait kebutuhan untuk mendapatkan akses air minum bersih.
Kegiatan tersebut jelasnya merupakan tanggung jawab sosial PLN kepada masyarakat yang berada di dekat lokasi pembangunan infrastruktur kelistrikan.
“Karena kami berkewajiban untuk dapat hadir memberikan solusi sosial, lingkungan, serta menciptakan pemberdayaan bagi masyarakat sekitar,” tutup Nahwan.
![]()
![]()
