Pantauan media ini, dua (2) unit mobil pengangkut pupuk subsidi milik toko Selamat Ruteng terjebak di kubangan lumpur sedalam satu meter.
![]()
Babinsa Koramil Reo, Ilham menjelaskan, perbaikan jalan yang rusak dan berlubang memang sangat perlu untuk dilakukan secara bergotong – royong, karena mengingat jalan ini merupakan jalur utama yang menghubungkan Kabupaten Manggarai dan Manggarai Barat.
Setelah melakukan penimbunan jalan berlubang bersama masyarakat desa Kajong, Babinsa Ilham berharap, arus transportasi pada jalur utama menuju Manggarai Barat kembali normal.
Selama kegiatan, antusias warga sangat tinggi. Mereka pun berharap agar jalan tersebut dapat segera mendapat perhatian dari pemerintah Provinsi NTT.
![]()
