Festival YouTuber Desa 2026, Gusti Ganggar Promosikan Gua Alam Liang Kekep

MANGGARAI, SwaraNTT.net-  Sekretaris Desa Benteng Tubi sekaligus pemilik kanal YouTube Gusti Ganggar, Gusti Ganggar, ikut ambil bagian dalam Festival YouTuber Desa (FYD) 2026 yang diselenggarakan oleh Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDT).

Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Desa Nasional 2026 dengan tema “Bangun Desa, Bangun Indonesia”.

Festival YouTuber Desa 2026 dirancang sebagai ajang pembinaan generasi muda desa agar menjadi agen pembangunan desa digital dan pencipta konten kreatif profesional.

Selain itu, festival ini mendorong para peserta untuk mendokumentasikan dan mempromosikan potensi lokal, kebudayaan, Badan Usaha Milik Desa (BUMDes), serta kisah inspiratif desa melalui platform digital.

Dalam festival tersebut, Gusti Ganggar mengangkat potensi wisata Gua Alam Liang Kekep, sebuah destinasi alam yang terletak di wilayah Desa Benteng Tubi.

Dalam presentasinya, ia menyebut gua ini sebagai “Surga di Dalam Bumi di Jantung Nusa Tenggara Timur,” yang menurutnya perlu dikembangkan dan diperkenalkan kepada publik luas.

“Melalui Festival YouTuber Desa ini saya belajar bagaimana menjadi konten kreator yang baik dan berdampak positif bagi masyarakat. Yang terpenting, potensi desa saya bisa dikenal publik, khususnya Gua Alam Liang Kekep,” ujarnya.

Meski belum berhasil meraih penghargaan utama dalam FYD 2026, pemilik kanal YouTube dengan lebih dari 43 ribu subscriber itu menyatakan bangga dan menganggap pengalaman ini sebagai pembelajaran berharga dalam pengembangan konten digital.

Dalam ajang ini, Gusti Ganggar memperoleh dua sertifikat penghargaan partisipasi sebagai bentuk apresiasi atas keterlibatannya.

Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung, terutama Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Manggarai, yang memfasilitasi proses pengambilan video sebagai materi lomba.